Alamanahjurnalis.com -
Dalam rangkaian kunjungan kerja di Manado, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali didampingi Ketua Umum Jalasenastri Ny. Fera Muhammad Ali memberikan pengarahan kepada seluruh personel (prajurit, PNS, anggota Jalasenastri) Lantamal VIII Manado bertempat di Mako Lantamal VIII Manado, Minggu (9/2/2025).
Kasal dalam pengarahannya menyampaikan apresiasi dan wujud kebanggaan atas loyalitas serta dedikasi yang telah ditunjukkan selama ini dalam menjaga wilayah laut yang berbatasan dengan Filipina sehingga memiliki tingkat kerawanan yang tinggi terhadap berbagai ancaman keamanan maritim, seperti illegal fishing, penyelundupan narkoba dan senjata, serta tindak kriminal lainnya.
"Saya sangat mengapresiasi pada seluruh prajurit dan PNS Lantamal VIII Manado atas loyalitas dan dedikasi yang telah ditunjukkan dalam melaksanakan tugas, semoga semangat latihan ini terus terpelihara untun kejayaan TNI Angkatan Laut, TNI, bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia," ujar Kasal.
Lebih lanjut Kasal menjelaskan kepada seluruh personel agar dapat mengimplementasikan apa yang telah dicanangkan oleh pemerintah terutama ketahanan pangan, lahan pangan yang ada juga bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya agar dapat menyejahterakan prajurit dan masyarakat.
"Bapak Presiden selalu berpesan untuk TNI sebisa mungkin dapat membantu kesulitan masyarakat, dalam hal ini di sekitar Manado. Keberadaan TNI harus diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat," jelas Kasal.
Selain itu, Kasal juga memberikan arahan khusus yaitu tentang judi online, di mana permasalahan ini cukup menyebabkan gangguan serius bagi kinerja TNI AL dan profesionalisme prajurit.
Kasal menekankan kepada seluruh personel Lantamal VIII Manado agar dapat selalu bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, membudayakan pola hidup sederhana, tidak bergaya hidup mewah, bijak dalam menggunakan media sosial, serta bijak dalam mengelola keuangan keluarga sehingga tidak terjebak judi online dan pinjaman online.
Sementara itu bagi Komandan dan Atasan, agar dapat lebih memperhatikan kesejahteraan personel, dapat menciptakan suasana yang nyaman dalam kedinasan, dan menjalin komunikasi yang baik di lingkungan kerja.
Pada kesempatan tersebut Ketua Umum Jalasenastri juga memberikan tali asih kepada Warakawuri, Anak Yatim, dan Anak Berkebutuhan Khusus Korcab Vlll Daerah Jalasenastri Armada ll.
Turut mendampingi dalam pengarahan Kasal antara lain Pangkoarmada RI Laksamana Madya TNI Dr. Denih Hendrata, Pejabat Utama Mabesal, Pangkoarmada II Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo, Dankormar Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi, serta Danlantamal VIII Laksma TNI May Franky Pasuna Sihombing, CHRMP., beserta pejabat di lingkungan Lantamal VIII Manado.
Pewarta: Diah Nofitasari, S.M., C.Par / Dinas Penerangan Angkatan Laut.