Sidoarjo, Alamanahjurnalis.com - Silaturahmi dan kopdar digelar Media Gema Nusantara (Getar).kopdar berlangsung di Cafe Latar Ombo di kawasan Rangkah Kidul jalan Kauman Sidoarjo Kamis (20/2/2024)
Dihadiri kurang lebih 30 orang baik dari anggota Media Getar sendiri maupun dari beberapa media lain yang turut diundang.acara silaturahmi dan kopdar tersebut juga mengadakan potong tumpeng sebagai tanda grand opening sekaligus tasyakuran Media Gema Nusantara yang dilakukan oleh penasehat Media Getar sekaligus Ketua Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PWDPI) DPW Jatim Mei Teguh yang sebelumnya dilakukan doa oleh Tri Suparwono.
Menurut Pimred Media Getar Agus Ucok tujuan diadakannya acara kopdar ini untuk silaturahmi sekaligus untuk mengenal para anggota Media Getar dari berbagai kota agar terjalin kekompakan dan mempererat tali persaudaraan.
" Kopdar Anggota Media ini diadakan untuk mempererat persaudaraan antar anggota,meningkatkan kekompakan dalam publikasi setiap kegiatan,memperkuat kolaborasi antar media, Memperkuat koordinasi dan kesiapsiagaan dalam tugas, " ujar Ucok.
Mei Teguh penasehat Media Getar berharap para anggota bisa kompak dalam melaksanakan kerja jurnalistik. " Diharapkan para anggota bisa bergabung dalam Pokja yang diadakan di berbagai instansi pemerintah baik kepolisian tingkat polsek sampai polda dan juga pokja-pokja di DPRD,kantor Bupati dan lain-lain, " ujarnya (Red).