Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Masjid Jami Imam Baidhowi Kediri Berangkatkan Jamaah Umroh Gratis dalam Rangkaian Peringatan Harlah

| October 04, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-10-03T22:17:42Z


Alamanahjurnalis.com - Kediri - Masjid Jami' Imam Baidhowi didirikan oleh Brigjen TNI (Purn) Drs. Ec. H. Imam Baidhowi, MM., C.Fr.A terletak di Desa Langenharjo, Kecamatan Plemahan, Kabupaten Kediri. Masjid ini diresmikan bersamaan dengan Maulid Nabi Muhammad SAW 12 Rabiul Awal 1444 Hijriyah atau 28 September 2023 Masehi.


Rangkaian Peringatan Harlah Masjid Jami' Imam Baidhowi Plemahan Kediri dengan mengadakan acara :
1. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW pada hari Minggu tanggal 15 September 2024
2. Lomba Santriwan/Santriwati TPQ tanggal 16-19 September 2024
3. Istighosah pada hari Sabtu 28 September 2024
4. Mancing Bersama pada hari Minggu 29 September 2024
5. Umroh Gratis Pengurus Ta'mir dan Jama'ah Masjid pada tanggal 3 Oktober 2024.


Brigjen TNI (Purn) Drs. Ec. H. Imam Baidhowi, M.M., C.Fr. sebagai pendiri Masjid, sebelumnya telah memberikan 10 paket umroh gratis kepada Takmir Masjid Jami' Imam Baidhowi Plemahan Kediri pada tanggal 18/12/2023 yang lalu.


Pemberangkatan jama'ah umroh gratis kali ini diberikan kepada 18 pengurus takmir dan jama'ah masjid yang dilaksanakan pada hari Rabu 3 Oktober 2024.

Acara dilaksanakan setelah sholat Subuh berjama'ah, diawali dengan Lantunan Talbiyah yang dipimpin oleh Uts. M. Jazuli.


Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Takmir Bapak Sugiyono, yang berpesan kepada para jama'ah umroh :
1. Tujuan ibadah umroh adalah mengharap ridho Allah SWT dengan pahala sholat di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi yang dilipatgandakan.
2. Berdo'a di tempat yang mustajabah yaitu Maqam Ibrahim, Hajar Aswad, Hijir Ismail, Multazam, dan Raudhah.
3. Memohonkan ampun kepada orangtua, saudara, bapak/ibu guru serta para jama'ah masjid.


Takmir Masjid juga mendo'akan para jama'ah umroh, dalam perjalanan diberi keselamatan, kesehatan, kemudahan mulai dari keberangkatan ke Tanah Suci Mekah sampai pulang ke rumah.



Pemberangkatan Jama'ah Umroh diiringi dengan bacaan sholawat. Pukul 06.00 WIB jama'ah umroh berangkat dari halaman Masjid Jami' Imam Baidhowi menuju Bandara Juanda Surabaya. Dalam pemberangkatan jama'ah Umroh ini dihadiri perwakilan Bank Jatim Cabang Pare-Kediri, beberapa ulama, tokoh masyarakat dan para jama'ah masjid.

Jurnalis: Djoko K/Ninik QA
×
Berita Terbaru Update