Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

PBNU Sesalkan 5 Cendekiawan Nahdlatul Ulama Bertemu Presiden Israel

| July 16, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-07-16T07:03:40Z


Alamanahjurnalis.com - JAKARTA - Ketua Pengurus Besar Nahdlatu Ulama (PBNU) Bidang Hukum dan Media, Savic Ali menyesalkan kunjungan lima cendekiawan Nahdlatul Ulama yang bertemu dan berfoto bersama Presiden Israel Isaac Herzog. 

Alasannya, hingga saat ini Israel masih melakukan agresi militer ke Palestina.

"Yang jelas itu sangat disesalkan, mengingat Israel msh tak berhenti menjatuhkan bom dan menembakkan peluru ke warga Palestina," ujar Savic saat dikonfirmasi, Senin (15/7/2024). 

Savic juga menegaskan, lima aktivis NU itu berangkat ke Israel tanpa sepengetahuan PBNU.

"Saya dan Gus Yahya (Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf) juga tidak tahu kapan berangkatnya dan dalam rangka apa, karena memang tidak konsultasi dengan PBNU," kata dia.

Menurut Savic tindakan lima aktivis NU ini melukai perasaan rakyat Palestina dan membuat buruk citra NU di mata internasional. 

Padahal, PBNU tengah berkomunikasi intensif dengan otoritar Palestina terkait situasi di Gaza dan Tepi Barat.

"Kamis lalu Dubes Palestina berkunjung dan bertemua Ketua Umum PBNU Gus Yahya Staquf membahas soal ini," kata Savic. 

Sebelumnya viral di media sosial, lima aktivis NU yang berfoto dengan Presiden Israel. 

Lima aktivis itu adalah Syukron Makmun, Zainul Maarif, Munawar Aziz, Nurul Bahrul Ulum dan Izza Annafisah Dania.

Sumber : kompas.com
×
Berita Terbaru Update