Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Aksi Damai Aliansi Rakyat Palestina Bertajuk Munajat Kemerdekaan Palestina

| January 07, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-07T09:47:11Z


Alamanahjurnalis.com - (Surabaya) - Ratusan massa Aliansi Rakyat Bela Palestina kembali menggelar aksi damai dan doa bersama untuk Palestina di depan Gedung Negara Grahadi Jalan Gubenur Suryo Surabaya.gelaran aksi solidaritas tersebut dilaksanakan Minggu pagi (7/1/2024) pukul 06.00-10.00 WIB.


Massa yang terdiri dari beberapa organisasi masyarakat tersebut menggelar doa bersama,orasi dan peryataan sikap untuk kemerdekaan rakyat Palestina. Massa juga menggunakan baju putih-putih dengan membawah atribut merah putih dan bendera Palestina sebagai bentuk dukungan untuk rakyat Palestina yang saat ini masih mengalami agresi militer oleh Israel.

Kegiatan bertajuk Munajat Kemerdekaan Palestina itu dihadiri secara langsung oleh Ustadz Bachtiar Nasir, Lc.MM Ketua Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina dan Akhi Farid Zanzabil Al Ayubi relawan rumah sakit Indonesia Mer-C di Gaza serta para tokoh ulama di Jawa Timur.


Dalam aksi damai tersebut panitia juga meminta massa selalu menjaga kebersihan di lokasi acara,tidak membawa atribut partai atau pilpres.massa yang hadir juga melakukan penggalangan dana untuk rakyat Palestina.

Jurnalis : Mud
×
Berita Terbaru Update