Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Teladani Suri Tauladan Rasulullah SAW, Polda Kaltim Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H

| October 03, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-10-03T04:19:26Z


Alamanahjurnalis.com
Balikpapan - Dalam rangka meneladani akhlak dan sifat Rasulullah SAW, Polda Kalimantan Timur gelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H dengan tema "Dengan Meneladani Akhlak Rasulullah, Kita Tingkatkan Kinerja Dengan Ikhlas Dan Cerdas Guna Mewujudkan Polri Presisi Indonesia Maju" di Masjid Al-Ikhlas Polda Kaltim, Selasa (03/10/23).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Drs. Mujiyono, S.H., M.Hum., beserta seluruh personel dan ASN Polda Kaltim yang beragama islam.

Kegiatan maulid ini diawali dengan pembacaan ayat suci Al- Qur'an hingga ditutup dengan tausyiah oleh penceramah K.H. Dalhar Nuri.


Dalam sambutannya, Wakapolda Kaltim mengajak anggota dan ASN Polri di Polda Kaltim untuk meneladani sifat-sifat Nabi Muhammad SAW serta melakukan introspeksi diri, sejauh mana keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT agar kedepannya lebih baik lagi dalam menjalankan tugas.

"Sebagai anggota Polri patutlah kita mengikuti tauladan Rasulullah SAW dalam semua aspek kehidupan didunia, selain itu sebagai anggota Polri hendaklah kita bermanfaat bagi orang lain", ujarnya.

Humas Polda Kaltim
Jurnalis : Lilik.S
Editor.    : Djoko Kariyono.
×
Berita Terbaru Update