Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Penyaluran Bantuan Program Pengentasan Stunting di Surabaya

| October 18, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-10-18T03:53:28Z


Alamanahjurnalis.com - Surabaya - Prevalensi stunting di Surabaya merupakan yang terendah se-Indonesia, maka atas upaya tersebut, Walikota Surabaya Eri Cahyadi dan Ketua TP PKK Surabaya Rini Indriyani mendapatkan penghargaa Manggala Karya Kencana (MKK) oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Republik Indonesia (RI).


Dikutip dari surabaya.go.id, capaian tersebut tidak lepas dari berbagai program yang dijalankan oleh Pemerintah Kota Surabaya bersama seluruh stakeholder di Kota Pahlawan. Berdasarkan Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) 2022, prevalensi stunting di Surabaya tercatat di level 4,8 persen (923 balita). Selanjutnya pada tahun 2023, per 30 Juni 2023, tercatat hanya tersisa 651 balita, termasuk balita yang mengalami penyakit yang sulit disembuhkan. Hingga akhir September 2023 telah mencapai angka 529 kasus.

Walikota Eri Cahyadi menargetkan Zero Stunting pada tahun 2023 dan meminta camat-lurah menerapkan pola gotong royong sehingga tahu jumlah warga di masing-masing wilayahnya yang perlu mendapatkan intervensi. Dengan adanya PLK, KSH, LPMK, tim pendamping keluarga, RT-RW yang saat ini sudah bisa melihat angka stunting di wilayahnya, maka akan terpacu untuk saling membantu sehingga tercipta guyub rukunnya.


Oleh karena itu, dengan adanya sinergi dan kolaborasi dari semua pihak ditambah dengan adanya Kampung Madani dan Kampung Pancasila yang mulai diterapkan di Surabaya, maka persoalan stunting, gizi buruk, kemiskinan, angka kematian ibu, anak dan semua masalah di Surabaya akan cepat terselesaikan.

Acara penyaluran bantuan program pengentasan stunting di Kecamatan Wonokromo (Rabu, 18/10/2023) menunjukkan komitmen kuat Pemerintah Kota Surabaya untuk mengatasi stunting dan masalah kesejahteraan anak-anak, dengan hasil positif yang telah dicapai hingga saat ini. Semoga langkah-langkah ini terus mendorong penurunan stunting dan memastikan masa depan yang lebih baik bagi generasi penerus Indonesia.

Penulis : Djoko Kariyono
×
Berita Terbaru Update